Terlalu Tampan: Bila Tampan Jadi Cobaan, Cinta Jadi Godaan

Sukses besar dengan film Keluarga Cemara yang menghadirkan drama keluarga yang sarat akan makna dan nilai-nilai kehidupan berkeluarga. Keluarga Cemara ditonton lebih dari satu juta pasang mata. Visinema Pictures kembali meramaikan bioskop Indonesia di awal Februari dengan film Terlalu Tampan yang bergenre drama komedi.

Terlalu Tampan: Bila Tampan Jadi Cobaan, Cinta Jadi Godaan

Terlalu tampan dibintangi Ari Ilham, Calvin Jeremy, Nikita Willy, Rachel Amanda, Dimas Danang, Tarra Budiman, Marcelino Lefrandt dan Iis Dahlia. Film besutan sutradara debutan Sabrina Rochelle Kalangie ini merupakan film yang diangkat dari komik Webtoon kedua setelah Si Juki (2017). Sang komikus Avisiena dan Savenia mengatakan bahwa esensi dari komik mereka adalah jokes receh. Maka dari itu, ketika diangkat menjadi sebuah film layar lebar, mereka tidak ingin candaan itu hilang. Hingga kini, komik Terlalu Tampan mendapatkan lebih dari 9 juta likes di Webtoon.

Bercerita mengenai seseorang yang tidak mensyukuri mempunyai paras tampan bernama Kulin. Kulin tidak menyukai ketika ada banyak perempuan yang hanya melihat dirinya dari tampang. Kulin akhirnya menjadi pribadi yang tertutup, ia lebih memilih menyendiri dan tidak mau berinteraksi dengan orang lain. Akhirnya Pak Archewe (Marcellino Lefrandt) dan Bu Suk (Iis Dahlia) menyekolahkannya di rumah. Tetapi Mas Okis (Tarra Budiman) sebagai kakak dari Kulin tidak tega melihat adiknya menyendiri di rumah terus-menerus. Akhirnya ia membuat Kulin mau belajar di sekolah umum. Namun Kulin hanya ingin bersekolah di SMA khusus anak laki-laki.

Tidak semudah itu. Ketika Kulin sudah menempuh pendidikan di sekolah khusus anak laki-laki ternyata juga membuatnya menderita. Sampai akhirnya Kulin merasa putus asa dan tidak tahan lagi dengan penderitaannya. Ketika Kulin hendak loncat dari gedung untuk mengakhiri hidupnya, muncullah Rere (Rachel Amanda). Rere adalah seorang gadis tomboy yang tidak terpengaruh oleh ketampanan Kulin. Heran dengan sosok Rere yang tidak tersihir ketampanannya, Kulin malah jatuh cinta dengan Rere.

Film Terlalu Tampan sarat dengan becandaan dangkal dengan banyak punch line yang berlebihan, namun hal inilah yang menjadi ciri khas dari cerita Terlalu Tampan. Adegan-adegan lucu yang dimasak secara matang dan disajikan dalam film ini berhasil menggelitik perut para penontonnya. Dibalut dengan efek grafis komikal, Sabrina sang sutradara debutan patut diacungi jempol.

 

( Sinemata / AAD )

Pemain : Ari Ilham, Calvin Jeremy, Nikita Willy, Rachel Amanda, Dimas Danang, Tarra Budiman, Marcelino Lefrandt, Iis Dahlia

Sutradara : Sabrina Rochelle Kalangie

Tags