Inferno: Kode Berbahaya Pemusnah Umat

Inferno: Kode Berbahaya Pemusnah Umat

INFERNO merupakan novel  ke-3 karya Dan Brown yang diangkat ke layar lebar setelah The Da Vinci Code  (2006) dan Angels & Demons (2009). Bagi penggemar Dan Brown,  Inferno tentu sangat ditunggu, mengingat misteri dan petualangan franchise Robert Langdon lama berselang dari sekuel keduanya.  

Tom Hanks memerankan Dr Robert Langdon, namun kali ini ia terbangun di sebuah rumah sakit di Italia, menderita Amnesia. Untuk memulihkan ingatannya, Robert dibantu dokter muda bernama Dr Sienna Brooks (diperankan Felicity Jones) yang kebetulan menyukai sejarah.

Karena suatu kejadian Robert harus kembali menemukan ingatannya untuk memecahkan sebuah misteri. Misteri ini terdapat dalam Dante Inferno karya sejarah milik seorang penyair tersohor di Italia. Robert menyadari bahwa ada bahaya yang sedang mengintai umat manusia. Sebuah organisasi rupanya berusaha menyebar virus mematikan, dan Robert harus segera memecahkan teka-teki Inferno demi menyelamatkan banyak orang.

Dengan bantuan Sienna, mereka bertualang melintasi berbagai negara di Eropa dan mengikuti semua petunjuk yang ditinggalkan oleh Zobrist (Ben Foster), otak di balik rencana pemusnahan umat manusia.  Mampukah Dr Robert dan Dr Sienna memecahkan kode Inferno? Lalu adakah hubungan Dr Robert dengan kode Inferno tersebut?

Film berlatar di sudut klasik negara-negara di Eropa ini sudah tayang di bioskop mulai 12 Oktober 2016. Penonton harus siap dengan kejadian demi kejadian yang berputar di film ini. Dan bukan Dan Brown rasanya jika ceritanya tidak dibalut dengan fakta-fakta sejarah dan keagamaan. Selamat memecahkan teka-teki Inferno!

(Sinemata/TR)

Sutradara: Ron Howard

Pemain: Tom Hanks, Felicity Jones, Omar Sy, Sidse Babett Knudsen, Ben Foster, dan Irrfan Khan.

Tags