Pirate of the Caribbean – Salazar’s Revenge: Rame-rame Memburu Jack Sparrow Demi Menyudahi Kutukan

Pirate of the Caribbean – Salazar’s Revenge: Rame-rame Memburu Jack Sparrow Demi Menyudahi Kutukan

JUDUL franchise Pirate of the Caribbean ada yang menyebut Dead Men Tell No Tales. Tapi saat beredar di sini sekuel kelima berjudul Salazar’s Revenge. Layak dipuji mengingat dari sisi cerita Salazar’s Revenge memang menarik, dan dibuat dengan bujet super-besar, 230 juta dolar AS (kurang lebih Rp 3 triliun).

Meski menarik, tapi tetap saja Pirate memunculkan banyak kritik. Tidak terkecuali karakter Kapten Jack Sparrow yang menjadi salah satu jualan utama film ini. Semenjak sekuel pertama Pirate (2003) atau 14 tahun lalu, sosok Jack Sparrow begitu melekat pada aktor Johnny Depp. Eksentrik kadang lebay, sok heroik meski kerap jadi pecundang, mencoba bermartabat walau sering culas. Banyak kekhasan sang kapten yang menampakkan keambiguannya.

Menggambarkan sosok Jack Sparrow juga selalu memunculkan kutub berbeda. Tapi bagaimana pun Jack Sparrow memiliki daya pikat bagi penonton. Berkat Jack Sparrow pula konotasi bajak laut sebagai tokoh jahat, kejam, tak beradab, tereduksi. Kesan yang muncul, seorang bajak laut jorok dengan gigi kotor dan  dan jarang mandi.

Dan memang kritik yang muncul – tak terkecuali di Salazar’s Revenge -- di antaranya menyangkut penampilan sosok Jack Sparrow ini. Ada tokoh Henry Turner yang merupakan anak Will Turner dan Elizabeth Turner. Lalu ada tokoh perempuan muda Carina Smyth yang ternyata putri Barbosa. Turner maupun Barbosa adalah rival Sparrow dan secara karakter sudah banyak berubah. Tapi sampai sekuel kelima, Jack Sparrow tak berubah, tetap tengil seperti empat sekuel sebelumnya. Sepertinya, pembuat Pirate abai membantuk karakter Jack Sparrow yang berbeda dibanding sebelumnya. Bisa jadi kebosanan akan stereotipe dan tipikal tampilan Sparrow bisa memudarkan minat mengikuti ulah perompak unik ini.

Salazar’s Revenge bercerita tentang Henry Turner yang sejak kecil ingin melepas kutukan bapaknya yang masih terkubur di laut. Kuncinya, ia harus menemukan Jack Sparrow. Begitu juga, Salazar. Ia harus menemukan Jack Sparrow untuk merebut kompasnya dan membebaskan kutukan sebagai penghuni segitiga laut iblis. Tokoh berikutnya yang membutuhkan ‘jasa’ Jack Sparrow adalah Carina Smyth. Smyth mewarisi catatan harian bapaknya yang bisa menuntunnya menemukan trisula milik Poseidon.

Tidak cuma mereka, pasukan Inggris dengan Flying Dutch-nya juga memburu Sparrow. Termasuk Barbosa yang menginginkan kompas milik Jack Sparrow. Dan bukan Jack Sparrow kalau tidak mampu menipu musuh-musuhnya.

Secara keseluruhan Salazar’s Revenge memang tidak menawarkan kebaruan. Tapi dari sisi cerita, penonton dipaksa harus mengikuti babakan cerita petualangan Henry, Carina, Barbosa, pasukan Inggris dan tentunya Armando Salazar yang ingin menguasai trisula Poseidon untuk membebaskan kutukannya dan pasukannya. Salazar juga ingin menyudahi hidup Sparrow, mengingat kutukan diterima Salazar setelah ia dikalahkan kecerdikan Jack Sparrow dalam perang di segitiga laut iblis.

So, kalau masih belum bosan mengikuti aksi kekonyolan Jack Sparrow, ya Salazar’s Revenge ini masih memikat. Apalagi banyak penonton sempat kecewa dengan sekuel keempat, On Stranger Tides (2011).

(Sinemata/*)

Sutradara: Joachim Ronning & Espen Sandberg

Pemain:

Johnny Depp (Captain Jack Sparrow), Javier Bardem (Captain Salazar), Geoffrey Rush (Captain Hector Barbossa), Brenton Thwaites (Henry Turner), Kaya Scodelario (Carina Smyth), Orlando Bloom (Will Turner), Keira Knightley (Elizabeth Swann)

Tags