3 Dara: Aksi Kocak 3 Cowok Macho

3 Dara: Aksi Kocak 3 Cowok Macho

SINEMANIA percaya karma? Jika iya, berarti sama dengan Adipati Dolken, Tora Sudiro, dan Tanta Ginting. Ketiga cowok macho ini harus rela menerima segala kesialan karena karma. Lebih parahnya lagi, mereka kini bisa merasakan bagaimana rasanya menjadi perempuan. Ada apa sih dengan mereka?

Setelah sukses dengan film 7/24, MNC Pictures kembali mengangkat film bergenre comedy romantic berjudul 3 Dara. Untuk film terbarunya ini sang sutradara, Ardy Octaviand, mewajibkan Adipati, Tora, dan Tanta untuk berperilaku seperti perempuan. Tengok saja poster film 3 Dara ini, dimana Adipati luwes mengenakan high heels berwarna pink, Tantan menjinjing hand bag, dan Tora minum secangkir teh, seperti perempuan.

Film ini berkisah tentang 3 tiga sahabat Jay (Adipati), Afandi (Tora), dan Richard (Tanta), namun mereka memiliki kesamaan yakni suka melecehkan perempuan, walaupun mereka sendiri sudah punya pasangan. Sampai akhirnya, mereka bertemu dengan Mei (Ayu Shita), pelayan bar yang memiliki suara cempreng dan melecehkannya. Mei mengutuk mereka menjadi wanita yang tertindas, sama seperti dirinya. Keesokan harinya, mereka terbangun dengan tubuh dan bentuk yang sama, bedanya mereka menjadi lebih sensitif, lebih cerewet, dan lebih minder. Mereka pun mendatangi psikolog bernama Windy (Rianti CartWright) untuk membantu mengembalikan kelaki-lakian mereka.

Tawa penonton mulai lepas saat mereka menyanyikan lagu Raisa di mobil dan saat mereka saling curhat seperti wanita. Adegan-adegan kocak lainnya pun selalu punya momen yang pas sehingga memancing kita untuk tertawa.

Akting mereka begitu luwes, sehingga setiap percakapan yang mereka bawa selalu terlihat natural. Ide cerita yang ringan membuat penonton tidak perlu pusing-pusing memikirkan jalan ceritanya. Penonton pun akan diberikan kejutan yang sangat konyol pada ending cerita. Jadi, jangan sampai ketinggalan filmnya di bioskop ya.

(Sinemata/Tari)

 

Berikut ini link Trilernya:

https://youtu.be/QM8scaE1XGI



Tags